Air Terjun Pringgodani Karanganyar

Posted by wisata karanganyar on Senin, 25 Januari 2016

air terjun pringgodani
blumbang tawangmangu
Selain air terjun grojogan sewu yang sudah terkenal di seantero Jawa Tengah bahkan di pulau Jawa, ternyata masih ada air terjun lain di wilayah Tawangmangu yang tak kalah elok. Tepatnya terletak di Kelurahan Blumbang, kira-kira 4 kilometer dari terminal Tawangmangu. masyarakat setempat biasa menyebut mblumbang (kubangan).  Air terjun tersebut dinamakan dengan sebutan Pringgodani, masyarakat setempat umumnya menyebut nama air terjun dengan Grojogan. Sehingga biasa disebut grojogan sewu, grojogan pringgodani, grojogan jumog dan lain sebagainya.
Kembali ke air terjun Pringgodani, secara umum adalah objek wisata yang bersifat mistik dengan keberadaan rumah joglo sebagai tempat semedi bagi aliran kepercayaan. Akan tetapi di sekitar lokasi terdapat keindahan pesona alam yang sangat menyenangkan bagi orang yang berasal dari daerah panas dan perkotaan, karena banyak pepohonan dengan pusat pemandangan berupa air terjun bertingkat dengan ketinggian lebih dari 100 meter. Dan lebih keren dibanding grojogan sewu yang kadung terkenal duluan.
Penyebab kurang dikenal grojogan ini adalah kurang baiknya akses menuju lokasi. Sehingga wisatawan awam akan malas mengunjunginya. Berbeda dengan para penyuka wisata yang ekstrim maka akan sangat menarik dan memacu adrenalin.

Thanks for reading & sharing wisata karanganyar

Previous
« Prev Post

0 komentar:

Posting Komentar

Silakan Komentar

Cari Blog Ini

Diberdayakan oleh Blogger.
loading...